KEPULAUANSERIBU.WAHANANEWS.CO — Operator diminta memastikan kapal dalam kondisi layak berlayar untuk mengangkut penumpang termasuk wisatawan dari daratan Jakarta menuju Kepulauan Seribu.
"Kami mengajak nakhoda dan ABK kapal untuk rutin mengecek kesiapan mesin kapal sebelum berangkat," kata Kapolsek Kawasan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, AKP Hitler Napitupulu di Jakarta, dikutip Minggu (27/4/2025).
Baca Juga:
ABK Kapal Kayu di Batam Bawa Sabu dari Malaysia, Jika Sampai Jakarta Dibayar Rp300 Juta
Selain itu, dia meminta agar nakhoda selalu menjaga kecepatan laju kapal, peralatan keselamatan dan memastikan jumlah penumpang tidak melebihi kapasitas.
Selain itu, diimbau pula kepada wisatawan yang akan berlibur ke Kepulauan Seribu agar selama perjalanan menggunakan jaket pelampung (life jacket) guna keselamatan dan melakukan pengawasan kepada anak selama perjalanan.
"Jangan merokok di dalam dan di atas kapal serta selalu berdoa sebelum kapal berjalan agar selama perjalanan selamat sampai tujuan," katanya.
Baca Juga:
Kapal 'Maliki' Terdampar di Pesisir Perairan Panyaungan Kabupaten Lebak Tanpa ABK
Ia menjelaskan bahwa, keberadaan personel Kepolisian di Dermaga Kali Adem, Pelabuhan Muara Angke, untuk melayani dan menjamin keamanan penumpang kapal yang akan berlibur ke Kepulauan Seribu.
Pelayanan dan pengamanan diberikan kepada wisatawan yang akan berangkat wisata dan liburan ke Kepulauan Seribu untuk menjamin keamanan, kelancaran, keselamatan, kenyamanan dan ketertiban penumpang kapal.
Petugas juga membantu penumpang ibu lansia dan anak-anak untuk naik ke kapal serta mengangkat barang bawaan penumpang sebagai pelayanan kepada masyarakat.