KEPULAUANSERIBU.WAHANANEWS.CO — Jelang bulan Ramadan, Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, melalui Seksi Pencahayaan melakukan perbaikan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) yang ada di masjid.
Kepala Seksi Pencahayaan UKT 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, Wibi Abdi mengatakan, kegiatan perbaikan lampu PJU di masjid ini merupakan tindak lanjut dari monitoring perbaikan lampu yang rusak di wilayah Kepulauan Seribu.
Baca Juga:
Polres Kubu Raya Gelar Halal Bihalal Perkuat Solidaritas Pascalebaran Idulfitri 1446 H
"Kita kerahkan para petugas untuk memperbaiki kerusakan lampu yang ada di masjid-masjid, sehingga memberikan kenyamanan, khususnya jelang bulan Ramadan," ujar Wibi, dikutip Selasa (25/2/2025).
Wibi menjelaskan, pihaknya bertanggung jawab atas pemeliharaan dan perbaikan lampu PJU, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat saat beraktivitas di malam hari.
"Tidak hanya perbaikan, pemeliharaan rutin terhadap PJU juga perlu dilakukan, seperti membersihkan lampu, memeriksa kondisi kabel, dan mengganti lampu yang sudah usang," kata Wibi.
Baca Juga:
Dirlantas Polda Kaltara Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Kayan 2025 Malinau
Selain di masjid, perbaikan juga dilakukan di Taman Pemakaman Umum (TPU) yang ada di pulau-pulau penduduk.
“Sudah menjadi tradisi, jelang bulan suci Ramadan banyak warga di Kepulauan Seribu melakukan ziarah kubur ke makam keluarganya, untuk itu kami melakukan perbaikan lampu atau kabel,” pungkas Wibi.
[Redaktur: Mega Puspita]