Kepulauanseribu.WahanaNews.co - Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, gerak cepat melakukan perbaikan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) yang ada di enam lokasi.
Kepala Seksi Pencahayaan UKT 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, Wibi Abdi mengatakan, kegiatan perbaikan lampu PJU ini merupakan tindak lanjut dari monitoring perbaikan lampu yang rusak di wilayah Kepulauan Seribu.
Baca Juga:
Atasi Keterbatasan Anggaran, ALPERKLINAS Desak Pemda Tiru Pemkab Bandung dalam Pembangunan PJU dengan Skema KPBU
"Total ada enam lampu yang sudah kita lakukan perbaikan, baik yang diakibatkan karena tertimpa ranting pohon ataupun rusak, antara lain Pulau Lancang, Pulau Pari, Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pulau Sabira dan Pulau Tidung," ujar Wibi, dikutip Minggu (9/2/2025).
Wibi menjelaskan, pihaknya bertanggung jawab atas pemeliharaan dan perbaikan lampu PJU, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat saat beraktivitas di malam hari.
"Selain perbaikan, pemeliharaan rutin terhadap PJU juga perlu dilakukan, seperti membersihkan lampu, memeriksa kondisi kabel, dan mengganti lampu yang sudah usang," kata Wibi.
Baca Juga:
Kapolres Gorontalo Utara Pimpin Pergantian Tujuh Pejabat Utama di Mapolres
PJU sendiri dapat membantu mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan tindakan kriminalitas di malam hari, selain itu memberikan kenyamanan.
"Dengan penerangan yang cukup di jalan umum membuat masyarakat merasa lebih nyaman dan aman saat beraktivitas di malam hari. Mendukung perekonomian, dan menjaga estetika kota," ucap Wibi.
Wibi menambahkan, masyarakat dapat berpartisipasi dalam menjaga kondisi PJU dengan cara, melaporkan kerusakan atau lampu PJU yang mati kepada pihak terkait, tidak merusak atau mencuri komponen PJU, dan dapat menjaga kebersihan lingkungan sekitar PJU.