KEPULAUANSERIBU.WAHANANEWS.CO — Unit Kerja Teknis (UKT) 2 Kabupaten Kepulauan Seribu melakukan pemeliharaan lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) dan penataan makam di enam Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Kabupaten Kepulauan Seribu.
Hal ini dilakukan dalam rangka menyambut bulan Ramadan.
Baca Juga:
Polres Kubu Raya Gelar Halal Bihalal Perkuat Solidaritas Pascalebaran Idulfitri 1446 H
Kepala UKT 2 Kabupaten Kepulauan Seribu, Sofyan mengatakan, pemeliharaan PJU dan penataan di TPU ini rutin dilakukan menjelang bulan puasa setiap tahunnya.
Tujuannya untuk memberikan kenyamanan para pengunjung yang akan melakukan ziarah ke makam keluarganya.
"Sudah menjadi tradisi, jelang Ramadan banyak warga melakukan ziarah kubur ke makam keluarga. Untuk itu kami melakukan pemeliharaan lampu dan mempercantik TPU," kata Sofyan, dikutip Rabu (26/2/2025).
Baca Juga:
Dirlantas Polda Kaltara Tinjau Pos Pengamanan Operasi Ketupat Kayan 2025 Malinau
Sofyan menjelaskan, pemeliharaan PJU dilakukan dengan mengganti lampu yang sudah usang, membersihkan lampu, serta memeriksa kondisi kabel.
Sementara penataan makam dilakukan dengan menambah rumput dan tanaman hias serta membersihkan area TPU hingga mengecat dinding.
"TPU ini tersebar di Pulau Untung Jawa, Pulau Tidung, Pulau Lancang, Pulau Karya Pulau Harapan dan Pulau Sebira," kata dia.